Pasar ponsel lokal kini makin marak. Sebuah ponsel besutan DGtel Group, DGtel DG 10 siap mengadu nasib dengan ponsel lokal lainnya yang telah lebih dulu meluncur di pasaran. Ponsel Dual On GSM tersebut menawarkan speaker besar dengan corong lebar di belakang bodi untuk menghadirkan suara yang maksimal sebagai fitur unggulan. Lalu, fasilitas-fasilitas apalagi yang ditawarkan oleh ponsel dengan banderol harga Rp 399.000,- ini? Mari kita simak review selengkapnya.
DGtel DG10 memiliki rancangan yang baik sehingga sangat nyaman untuk digenggam. Pada bagian belakang cover, sebuah pola grip terukir untuk membuat ponsel tidak mudah tergelincir saat digenggam. Selain itu pada bagian atas, terdapat tiga buah LED yang berfungsi sebagai lampu senter.
Ponsel QWERTY besutan DGtel Group tersebut dilengkapi dengan kamera CIF (220×176 piksel) tanpa kemampuan merekam video, audio player (MP3, WAV, AMR), video player (3gp), radio FM yang telah didukung antenna internal, koneksi Bluetooth serta slot kartu microSD dengan kapasitas maksimal 2GB. DGtel DG10 tidak lupa mencantumkan fitur-fitur jejaring sosial dengan menyertakan link akses untuk mengunjungi Facebook, Twitter dan aplikasi chatting eBuddy. Untuk menjamin kenyamanan pengguna sewaktu menjelajah dunia maya, ponsel ini mengandalkan GPRS class 12 plus browser wap standar.
Berikut adalah spesifikasi lengkap ponsel DGtel DG10:
Jaringan: Dualband GSM (900/1800 MHz) & Dual On; Dimensi: 5,2×10,8×1,3 cm; Layar: 2.0 inci, TFT color; Transfer data: GPRS class 12; Kamera: CIF (220×176 piksel); Memori internal: 95Kb; Memori eksternal: microSD up to 2GB; Messaging: SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth; Browser: WAP; Fitur lain: Polifonik (MP3), MP3/MP4 player, radio FM with internal antenna, Task, Calculator, Unit converter, World clock, Currency converter, Flashlight, Facebook, Twitter, eBuddy, Speakerphone, Game; Baterai: Lithium ion 850 mAh; Harga: Rp. 399.000,-
0 komentar:
Posting Komentar