Perangkat Nokia berbasis Symbian sejak awal sudah dipasangi Ovi Sync. Namun demikian bisa saja pemakai handset ini ingin melakukan sinkronisasi dan penyimpanan kontak ke akun Google. Beruntung saat ini perangkat berbasis Symbian^3 sudah bisa melakukan sinkronisasi kontak ke akun Google, namun sayangnya hal ini tidak terlihat dengan mudah.
Bagi pengguna Gmail, pemakai Symbian^3 bisa langsung melakukan setup dengan cepat. Sementara untuk mereka yang memiliki akun Google Apps diperlukan beberapa persiapan dengan cara masuk ke halaman admin Google Apps, masuk ke Service Settings > Mobile dan memilih opsi Enable Google Sync.
Berikut sebuah demo memakai Nokia N8 untuk pemakaian fitur ini, yang juga bisa digunakan untuk sembarang perangkat Symbian^3 yang lain.
- Buat New Mailbox dan pilih opsi Mail for Exchange
- Masukkan detail login dengan mengosongkan opsi Domain
- Tekan Next hingga muncul opsi Mail for Exchange Server lalu masukkan m.google.com
- Akhirnya pilih apa yang akan disinkronkan dan selesai
Karena sinkronisasi bisa saja gagal, maka disarankan untuk membuat cadangan sebelum melakukan hal ini.
0 komentar:
Posting Komentar