Kamis, 16 Desember 2010
LG Star, Android Dual Core Terbaik 2011
LG Star, handset Android yang konon kemampuannya mengesankan, memang belum resmi diumumkan. Namun penampakkannya semakin jelas, bahkan kini sudah ada pihak yang melakukan preview awal LG Star.
Adalah situs Engadget yang berhasil mendapat unit tes LG Star. Mereka mengkonfirmasi handset ini benar-benar dibekali oleh prosesor dual core Nvidia Tegra2. Kemudian kamera berkekuatan 8 megapixel dengan kemampuan full HD video recording. Terdapat pula port HDMI.
Melalui uji benchmark yang dilakukan Engadget, prototipe LG Star ditandingkan dengan ponsel Android yang sudah lebih dulu tenar seperti Samsung Galaxy S, Motorola Droid X, HTC Evo dan Nexus One. Hasilnya LG Star mencatatkan hasil yang mengesankan.
Selain NVDIA Tegra 2, spesifikasi prototipe LG Star tersebut juga terendus memiliki layar LCD 4 inch beresolusi 800 x 480. Sedangkan untuk versi Android (masih) menggunakan Froyo namun sangat lebar peluang LG Star akan berduet bersama Android Gingerbread ketika diluncurkan nanti. LG Star akan diumumkan dalam perhelatan Consumer Electronic Show pada awal tahun 2011.
Kesimpulan dalam review itu adalah LG Star punya performa amat cepat. Tes benchmark menunjukkan, handset ini lebih baik dibanding Nexus One, HTC Evo sampai Galaxy S. Bahkan, disebut-sebut, LG Star adalah salah satu ponsel Android terbaik tahun 2011. Kita tunggu saja apa memang LG Star memenuhi ekpektasi yang disematkan padanya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar