Selamat Datang Di KDB Atau Di http://komodo-download.blogspot.com

Minggu, 19 Desember 2010

Ponsel dengan 4 Kartu SIM Pertama di Indonesia, Beyond C7

Untuk pertama kalinya di Indonesia, setelah ramai dibicarakan di dunia maya bahwa akan diluncurkannya sebuah model ponsel jenis quad on bernama Otech F1, akhirnya sebuah ponsel dengan 4 Kartu SIM benar-benar diluncurkan ke pasar dalam negeri. Ponsel yang pertama berfiturkan quad on di Indonesia tersebut adalah Beyond C7.
Beyond C7 memiliki fitur yang secara umum mirip dengan Otech F1, diantaranya Kamera VGA, MP3/MP4 player, rado FM dengan antena internal dan Java Multitasking. Tidak hanya fitur-fitur dari segi bodi kedua ponsel ini pun terlihat identik.  Beda keduanya terletak pada fitur TV analog yang melekat pada Beyond C7.
Untuk aplikasi online, ponsel limited edition yang dipasaran dibandrol dengan harga promo Rp 700 ribuan dari harga normal yang sekitar Rp 899 ribu ini masih menggunakan GPRS dengan browser WAP standard an tambahan Opera Mini sebagai browser alternatif. Untuk keperluan on-line lain Beyond C7 juga dilengkapi beberapa aplikasi chatting seperti eBuddy, Yahoo Mobile dan mig33v4 serta akses link ke Facebook, Twitter, dan Snaptu.
Berikut adalah spesifikasi selengkapnya dari ponsel quad on pertama di Indonesia:
Jaringan: Dualband GSM (900/1800 MHz) & Quad On (4 On GSM); Layar: 2.1 inci, TFT color; Transfer data: GPRS; Kamera: 0.3 MP (VGA), Flash; Memori eksternal: microSD up to 16GB; Messaging: SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth, Kabel data, 3.5mm audio jack; Browser: WAP, Opera Mini; Fitur lain: Polifonik (MP3), TV Analog, MP3/MP4 player, radio FM with internal antenna, Java Multitasking, Facebook, Twitter, eBuddy, Snaptu, Yahoo, mig33v4, Sound recorder, Image viewer, micro cal, Alarm, Calendar, Calculator, Speakerphone; Baterai: Lithium ion

0 komentar: