RIM memperkenalkan seri terbarunya yaitu BlackBerry Bold 9780. Desain BlackBerry Bold 9780 terlihat sama persis dengan BlackBerry Bold 9700 (Onyx). Makanya BlackBerry Bold 9780 diberi sebutan Onyx 2. Apa saja fitur unggulan yang dibawa Onyx 2 ?
Tidak ada perbedaan yang terlihat antara desain Onyx 2 dengan Onyx. Letak tombol, port hingga slot, masih di tempat semula. Juga masih menyediakan tombol trackpad untuk memilih menu. Begitu juga dengan bahan bodinya. Ukurannya pun hampir sepadan, Onyx berukuran 10,9 x 6 x 1,4 cm, sedangkan Onyx 2 berdimensi 11,4 x 6,6 x 1,5 cm. Hanya saja Onyx 2 dibalut warna hitam, dan bobotnya, Onyx terasa agak lebih berat (136 gram), dibandingkan Onyx yang berbobot 122 gram.
Onyx 2 juga dibekali layar yang sama dengan Onyx, yaitu TFT 480 x 360 pixels. Ukurannya juga sama, yaitu 2,4 inchi. Tapi tampilan user interface terlihat beda. Ini karena Onyx 2 mengadopsi sistem operasi terbaru, yaitu BlackBerry 6 OS. Ikon menu kini dikumpulkan berdasarkan kategori, yaitu All, Favorite, Media, Downloads, Frequent. Untuk berganti halaman kategori geser tombol Trackpad ke kanan/kiri.
0 komentar:
Posting Komentar